Ranting NU Api-api Gelar Sillaturahmi dan Pra Rapat Sebelum Pelantikan

 


NUBontang.or.id || Ahad, 02 November 2025 Dalam rangka memperkuat soliditas dan arah gerakan organisasi, Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (NU) Kelurahan Api-Api masa khidmat 2025–2030 menggelar kegiatan Silaturahmi dan Rapat Pra Program Kerja 2026. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kekhidmatan dan semangat kebersamaan dihadiri oleh jajaran pengurus ranting.


Ketua Tanfidziyah Ranting NU Api-Api Bapak Bejo Harianto dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi langkah awal untuk menyatukan visi dan memperkuat koordinasi antar pengurus dalam menjalankan amanah organisasi ke depan.


“Silaturahmi ini menjadi momentum konsolidasi agar seluruh pengurus dapat berperan aktif dalam memperkuat gerakan ke-NU-an di tingkat ranting, serta mempersiapkan program kerja yang realistis dan berdampak langsung bagi masyarakat,” ujarnya.


Selain mempererat ukhuwah, rapat pra program ini juga membahas rancangan kegiatan strategis tahun 2026, meliputi bidang keagamaan, pendidikan, sosial, dan pemberdayaan ekonomi umat.


Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan komitmen seluruh pengurus untuk bekerja dengan semangat khidmah, menjadikan Ranting NU Api-Api sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial yang bermanfaat bagi umat.



Post a Comment

أحدث أقدم